Pemprov Kalbar gandeng perusahaan perkebunan perbaiki infrastruktur

Dilansir dari Antara Kalbar,  Pemerintah Provinsi Kalbar menggandeng perusahaan perkebunan sawit untuk sama – sama memelihara dan merawat jalan di ruas jalan provinsi yang ada di kabupaten.

Kepala Dinas Perkebuan Kalbar, Heronimus Hero menjelaskan bahwa kolaborasi yang didukung perusahaan sawit tersebut untuk mendukung percepatan infrastruktur yang lebih baik untuk masyarakat.

Terkait harga Tandan Buah Segar atau TBS Sawit saat ini menurutnya mulai mengalami tren kenaikan. Ia menyebutkan berdasarkan hasil Penetapan Indeks “K” September 2020 dan Harga TBS Kelapa Sawit Periode I September 2020 , harga TBS kelapa sawit umur 10 – 20 tahun  Rp 1.873,17 per kilogram atau naik Rp 21,61 dari periode II Agustus 2020.

Ia menjelaskan, ada pun tren kenaikan harga  dipengaruhi beberapa faktor, di antaranya penjualan ke negara – negara pembeli sudah mulai lancar karena kondisi wabah COVID -19 semakin membaik.

Selain itu, faktor harga naik karena gencarnya penggunaan biodiesel dalam negeri.