La Roux – Bulletproof

Lagu nomor satu hari ini di tangga lagu Inggris Raya pada 2009 adalah “Bulletproof” dari duo synth-pop Inggris, La Roux. Lagu ini ditulis dan diproduseri duo La Roux, Elly Jackson dan Ben Langmaid.

“Bulletproof” menuai pujian positif dari kritikus musik dan sukses komersil. Lagunya debut di peringkat pertama tangga lagu Inggris Raya. Sedangkan di Amerika Serikat, sedikit lebih lambat raihannya di tangga lagu Billboard Hot 100. Di Amerika Serikat, lagu ini berada di peringkat 8 pada Billboard Hot 100 tahun 2010, setelah La Roux tampil di The Ellen DeGeneres Show dan Last Call with Carson Daly. Lagunya telah diunduh 2.324.000 kali di Amerika Serikat. Juga masuk top 10 di Australia, Austria, Belgia, Irlandia, Selandia Baru dan Ukraina.

Meski sukses, laris manis, nyatanya vokalis Elly Jackson sempat mengungkap penyesalan terhadap lagu tersebut. Ia mengaku sering mengalami serangan panik selama tur album pertama.