Secara lirikal lagu ‘Binar Wajah Sebaya’ menceritakan tentang pengalaman pertama anak kecil terhadap sensasi asmara. Namun lucunya, dia tidak mengerti apa yang sedang terjadi, mengapa wajah justru berbinar di tengah keanehan pikiran dan kegugupan rasa yang bertubi-tubi.
Rekaman dikerjakan di Starlight Studio, Jakarta Timur. Pandu merangkap sebagai produser rekaman mini album ini. Dibantu oleh engineer muda kawan sepermainan Morfem, Djati Seno. Sedangkan urusan mastering dipercayakan kepada Sage, Amerika Serikat..