Harga Karet Kalbar Mulai Membaik

Dilansir dari Antara Kalbar, Harga karet terutama bahan olahan karet atau Bokar di tingkat pabrik yang ada di Kalbar dengan tingkat K3 yang 100 persen saat ini mencapai Rp17.500 per kilogram.

Ketua Gabungan Perusahaan Karet Indonesia atau Gapkindo Kalbar, Jusdar menjelaskan bahwa, naiknya harga karet saat ini dampak dari pertumbuhan negara tujuan ekspor Kalbar ekenominya mulai membaik. Satu di antara tujuan ekspor Kalbar yakni Tiongkok.

Ia memprediksikan bahwa harga karet akan membaik lagi dengan catatan pertumbuhan ekonomi negara tujuan ekspor Kalbar baik pula sebagaimana perkiraan.

Ia menyebutkan bahwa total kapasitas seluruh pabrik di Kalbar pada saat ini sekitar 500 ribu ton per tahun. Di Kalbar yang beroperasi saat ini ada 12 pabrik.

Sementara itu, Kepala Dinas Perkebunan Kalbar, Heronimus Hero mengatakan bahwa permintaan karet saat ini mulai terus naik sehingga harga ikut terdongkrak.

Dengan kondisi harga karet yang membaik maka sangat berpengaruh pada pendapatan petani, sehingga dapat membantu lebih baik dalam pemenuhan kebutuhan hidup sehari- hari.