FOTISMINI 06/11/2021

Rendy Pandugo merupakan seorang penyanyi dan penulis lagu asal Indonesia. Pada 2012, Rendy Pandugo memulai kariernya lewat SoundCloud karena ia beranggapan bahwa dirinya tidak bisa terus-menerus bergantung pada label, sehingga ia pun memilih untuk bisa merintis kariernya sendiri.
Pada 10 Juni 2016, Rendy merilis singel pertamanya yang berjudul Sebuah Kisah Klasik, cover dari Sheila on 7. Ketika itu, Rendy sudah bergabung dengan label musik Sony Music Entertainment Indonesia.

Pada 2 November 2016, Rendy merilis singel yang berjudul I Don’t Care yang merupakan lagu utama dalam album studio perdananya, The Journey yang dirilis pada 11 Agustus 2017 bersama label Sony Music Entertainment Indonesia. Single I Don’t Care ditulis Rendy bersama Leody Akbar direkam di Swedia pada Februari 2016.

AIR merupakan album mini kolaboratif antara 3 musisi: Afgan, Isyana Sarasvati, dan Rendy Pandugo yang dirilis pada 26 April 2019 melalui label rekaman Sony Music Entertainment Indonesia dan Trinity Optima Production.
Awalnya, proyek ini hanya terjadi antara Afgan dan Rendy Pandugo tetapi mereka akhirnya mengajak Isyana Sarasvati untuk bergabung. Kolaborasi ini mengeluarkan karya pertama, singel “Heaven” pada Februari 2018.

Rendy Pandugo resmi merilis album mini terbarunya bertajuk Chapter One, pada Kamis 20 Februari 2020. Album ini berisi tiga lagu yang diaransemen menggunakan piano dan diproduksi serta diaransemen oleh dirinya sendiri. 3 Juli 2020, album mini pelengkap dan penutup Chapter Two dirilis, berisikan 3 lagu di dalamnya.

Album mini terbaru dari Rendy Pandugo, ‘SEE YOU SOMEDAY’ berisikan enam buah lagu. Rilis pada 29 Januari 2021 lalu, Rendy mengatakan bahwa ‘SEE YOU SOMEDAY’ terinspirasi dari kalimat yang sering Rendy ucapkan setiap selesai manggung.

Rendy Pandugo resmi merilis single Morning Light pada 3 September 2021. Single Rendy ini dirilis di bawah label rekaman Wonderland Records dan Universal Music Indonesia sebagai pembuka album terbaru yang dijadwalkan rilis pada tahun 2022. Morning Light masih terdengar khas Rendy, dominan dengan instrumen gitar akustik, dengan sedikit sentuhan gitar elektrik.
https://open.spotify.com/playlist/37i9dQZF1DXb0j2lQMFxFe