Yemima Hutapea dan kini dikenal dengan panggilan MIMA adalah penyanyi dari dalam negeri sendiri yang memulai kariernya sebagai finalis di salah satu kontes kecantikan Indonesia tahun 2013. Bakat Mima menurun dari sang ayah yang semasa mudanya adalah pemain bass. Mima meluncurkan album solo berjudul “Tell Me When” pada tahun 2015 melalui label SoundUp Music. 5 dari 10 lagu di Album Tell Me When adalah karya Mima sendiri. Album Tell Me When menjadi pembuktian bahwa dirinya serius terjun ke industri musik. Mima ini terhitung sering naik panggung sebelum peluncuran album solo Tell Me When. Ia pernah tampil di Jazz Goes To Campus 2014 dan Java Jazz Festival 2015. Ketika meluncurkan album solo Tell Me When, Mima masih memakai nama lengkapnya, Yemima Hutapea, sebagai nama panggung. Sempat diragukan oleh orang disekitarnya dalam mengejar mimpi sebagai penyanyi, Yemima Hutapea hadir kembali sebagai MIMA dan akhirnya merilis single perdananya yang bertajuk Tired pada 24 Januari 2020 lalu dengan Adis Putra sebagai produser. Mengusung genre Pop Folk, lagu ini hanya diiringi instrumen gitar akustik dengan aransemen yang sederhana. Mima punya pesan positif bagi siapapun yang mendengarkan lagu Tired ini, bahwa tidak apa jika kita merasa lelah, asal jangan berhenti mengejar mimpi. Single ketiga Mima, I Do, adalah kolaborasi Mima dengan Prima Napitulu dirilis pada 7 Agustus 2020 melalui Yemima Records. Mima tertarik berkolaborasi dengan Prima karena merasa vokal rendahnya akan cocok berduet dengan vokal tenor dari Prima. Mima mengaku karya-karyanya menggunakan bahasa Inggris karena dia lebih nyaman menulis lirik dengan bahasa Inggris dan juga ingin menjangkau lebih banyak orang. Pesannya, yang penting jadilah diri sendiri dalam menulis lirik lagu. Mau gunakan bahasa apapun, asal kamu suka, yang mendengar pun akan suka nantinya. “SO WHAT?” single kelima MIMA, dan sekaligus menjadi single pertama yang akan ditampilkan dari albumnya mendatang, “FINALLY” yang rencananya akan dirilis pada tahun 2021 ini. Berbeda dari single sebelumnya, “SO WHAT?” lebih ceria dan unik. MIMA menulis lagu ini dari pengalaman pribadinya sendiri yang sering dianggap aneh dan ganjil, sehingga membuatnya merasa harus mengubah gaya bermusik atau karakternya. Jika orang mengatakan bahwa dia aneh atau dia tidak keren, then so what? “Better Sorry Now” ditulis oleh MIMA, diproduksi oleh Themy Ndoen dan proses mastering dikerjakan oleh Richard Benhard, dirilis pada 9 Juni 2021 masih melalui Yemima Records. Ketika MIMA menulis lagu ini, MIMA baru saja keluar dari hubungan serius dan Mima tahu hubungan itu tidak akan berhasil. Meskipun hampir semua orang mengatakan bahwa mereka terlihat cocok bersama, MIMA merasa mereka tidak dapat melihat semuanya dan memiliki terlalu banyak perbedaan. Lebih baik menyesal sekarang daripada memperpanjang hubungan dan menjadi lebih terluka. |